Lumajang, MCE - Polsek Ranuyoso Polres Lumajang aktif mendukung program ketahanan pangan Asta Cita dengan melaksanakan kegiatan sambang desa dan pengecekan langsung ke petani jagung.
Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu (12/4/2025) mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai di lahan milik Bapak Rusdi, Dusun Arongan, Desa Penawungan, Kecamatan Ranuyoso, Lumajang.
Kapolsek Ranuyoso, Iptu Imam Soepardi, S.Pd., turun langsung bersama Bripda Iqfirli S. untuk memastikan program ketahanan pangan tanaman jagung berjalan dengan baik.
Dalam keterangannya, Iptu Imam Soepardi menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mensukseskan ketahanan pangan melalui tanaman jagung di wilayah Kecamatan Ranuyoso.
"Kami melaksanakan pengecekan langsung ke petani untuk melihat bagaimana proses penanaman jagung dan juga memastikan ketersediaan pupuk selama masa tanam 30 hari kedepan," ujar Iptu Imam Soepardi.
Dari hasil kegiatan tersebut, diketahui bahwa ketersediaan pupuk di tingkat kelompok tani desa mencukupi. Selain itu, pihaknya juga memantau perkembangan ketahanan pangan tanaman jagung selama kurang lebih 4 minggu atau 30 hari di wilayah Ranuyoso.
"Kami juga menjalin komunikasi yang baik dengan warga masyarakat khususnya para petani dalam upaya mempertahankan dan meningkatkan ketahanan pangan di wilayah ini," imbuh Kapolsek Ranuyoso.
Iptu Imam Soepardi berharap melalui kegiatan ini, program Asta Cita ketahanan pangan di wilayah Ranuyoso dapat berjalan sukses dan memberikan manfaat bagi masyarakat. (fyan).