Kamis, 28 Maret 2024

Seni Jaranan Ledok Kulon Bakal Warnai Peringatan HANI 2024 yang Digagas LAN Bojonegoro



Bojonegoro, MCE - Sosialisasi kepengurusan kepanitiaan dalam rangka peringatan HANI (hari anti narkotika internasional) yang jatuh pada tanggal 26 Juni 2024 dibuka langsung oleh Manan selaku sekretaris LAN kabupaten Bojonegoro pada Kamis 28-03-2024.


Dalam sambutannya Manan menyampaikan terimakasih kepada semua yang hadir atas partisipasi dan waktunya. 


Pada kesempatan yang sama, Kusprianto,ST Ketua LAN kabupaten Bojonegoro juga menyampaikan ucapan selamat datang kepada teman-teman musisi/seniman yang akan mengisi rangkaian acara yang bakal kita selenggarakan nantinya. 



"Harapannya mudah mudahan akan terselenggara di tanggal 22 Juni 2024 rencana berlokasi di lapangan Singonoyo bertempat di desa/kelurahan Sukorejo Bojonegoro," ujarnya. 


Kegiatan yang menjadi topik utama adalah mengadakan sosialisasi P4GN dengan akan menampilkan juga memperpadukan tiga warna etnik musik yang berbeda diantaranya Band dan Oklik, yang mana Oklik ini sudah dikukuhkan sebagai warisan budaya tak bergerak asli Bojonegoro dan juga seni Jaranan (turonggo satrio budoyo) Ledok Kulon Bojonegoro. 


Selain itu, juga nanti akan ada gebyar pemukulan Oklik dengan 300 personel/musisi untuk menghibur warga Bojonegoro. Mudah mudahan apa yang kita canangkan nanti bisa berjalan dengan lancar hingga ahkir dari kegiatan, pungkasnya. (soni) 

Artikel Terkait

Seni Jaranan Ledok Kulon Bakal Warnai Peringatan HANI 2024 yang Digagas LAN Bojonegoro
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

Berita Terbaru

Kategori