Sabtu, 08 Januari 2022

Usai Raih Adiwiyata Nasional 2021, SMPN 1 Kapas Bersiap Menuju Sekolah Adiwiyata Mandiri




BOJONEGORO, MCE - SMPN 1 Kapas Kecamatan Kapas Kabupaten Bojonegoro meraih penghargaan sebagai sekolah Adiwiyata Nasional 2021 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI.


Dikemukakan oleh Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Kapas, Drs. Bambang Hadi S, bahwa sebelum menerima penghargaan sebagai sekolah Adiwiyata Nasional 2021, pihaknya telah mendapatkan penghargaan sebagai sekolah Adiwiyata Provinsi pada tahun 2019.


" Berbagai tahapan dilakukan untuk sukseskan program sekolah Adiwiyata Nasional 2021 tersebut, sekitar tahun 2020, jadi hampir selama 1 tahun persiapannya, termasuk membentuk Tim Adiwiyata dan Pokja (Kelompok Kerja_red), baik itu Pokja internal seperti Pokja guru, Pokja siswa, Pokja Komite sekolah serta kerjasama degan pihak lain ",ungkap dia saat ditemui dikantornya, Sabtu (8/01/2021).


Lebih lanjut, kata dia, berbagai persiapan dilakukan, diantaranya pembenahan sarana belajar mengajar, sarana olah raga dan diadakannya berbagai macam taman sekolah maupun pepohonan di lingkungan sekolah. Selain itu, juga melakukan pembenahan serta pembersihan sampah di lingkungan sekolah.



Dia katakan pula, untuk siswa misalkan, setiap sebulan sekali pihaknya melakukan penilaian kelas dan memberikan piala bergilir, melalui lomba 5 K, (kebersihan, keamanan, ketertiban keindahan, kekeluargaan_red) dengan begitu diharapkan semua siswa dapat termotivasi dalam budaya menjaga kelestarian dan cinta lingkungan.


Sedangkan bagi para guru, pihaknya memberlakukan reward dan punishment. Dengan cara siswa dapat memberikan penilaian kepada semua guru, maka ada evaluasi kemudian dilakukan reward maupun punishment bagi guru.


"Dengan begitu antara pendidik dan peserta didik dapat tercipta kenyamanan dan kedisiplinan dalam proses belajar mengajar", imbuh dia.


Menurutnya, hal yang terpenting adalah membangun sikap dan karakter manusianya, apalagi setelah mendapat penghargaan Adiwiyata Nasional 2021. 


" Kini, setelah menerima penghargaan tersebut, kami bersiap menuju sekolah Adiwiyata Mandiri sehingga guru dan siswa harus semakin meningkatkan sikap peduli, mencintai dan melestarikan lingkungan sekolah," tuturnya penuh semangat.



Selain itu, pihaknya juga berupaya mewujudkan lingkungan yang tetap sehat dengan memerhatikan sanitasi lingkungan sekolah dan mengedepankan hemat energi listrik.


 “Kami membuat resapan air dan biopori. Selain itu mengelola jalan air agar tidak menggenang. Kantin yang ramah lingkungan. Sehingga lingkungan menjadi sehat dan tetap mengedepankan hemat energi listrik," katanya.


Penghargaan itu, kata Bambang Hadi, merupakan buah kerja sama dan dapat menambah motivasi pendidik, peserta didik maupun wali murid guna menuju sekolah Adiwiyata Mandiri.


 "Senang dan bangga, semua karena kami dapat bersinergi untuk mewujudkan sekolah ramah lingkungan, bersih, sehat, hijau dan nyaman. Kedepan, semoga sekolah Adiwiyata Mandiri segera dapat terwujud, " harapnya.

(Eko: Pengurus Komnasdik Tuban). 

Artikel Terkait

Usai Raih Adiwiyata Nasional 2021, SMPN 1 Kapas Bersiap Menuju Sekolah Adiwiyata Mandiri
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

Berita Terbaru

Kategori